Berita panas datang lagi bagi semua penggemar fun88 sport. Christian Eriksen merupakan salah satu tokoh kunci keberhasilan Inter Milan menjadi juara Serie A Italia musim 2020/2021. Meski kurang bisa berkontribusi saat baru bergabung di Inter pada musim pertama, pada musim kedua Eriksen dapat membuktikan bahwa kedatangannya di San Siro adalah keputusan yang tepat dengan menjuarai Liga Italia. Namun, kini Eriksen dipastikan tidak menjadi bagian dari skuat Nerrazzuri karena masalah Kesehatan.
Sepak Terjang Di Nerrazzuri
Kedatangan Christian Eriksen ke San Siro memberikan angin segar bagi para fans Inter Milan. Eriksen resmi diboyong di Italia pada Januari 2020 lalu, setelah tujuh musim bermain di Liga Inggris membela Tottenham Hotspur sejak 2013. Sebagai pemain gelandang yang syarat akan pengalaman, Eriksen datang ke Milan dengan mahar 27 juta Euro dengan status transfer permanen. Eriksen menandatangani kontrak bermain untuk Inter Milan hingga tahun 2024 dengan gaji sekitar Rp 2,3 milyar per pekan.
Transfer yang dilakukan pada pertengahan musim membuat Eriksen tidak dapat menunjukkan kemampuan terbaik di klub barunya. Di bawah asuhan Antonio Conte saat itu, Eriksen hanya mampu memberikan 1 gol dan 2 assist selama menjalani 17 sisa pertandingan musim 2019/2020. Pada musim kedua, pemain kelahiran 1992 tersebut memberikan kontribusi yang lebih baik kepada klub dengan menyumbangkan 4 gol dari 25 pertandingan. Penampilan yang konsisten di lini tengah menjadikan tim Inter Milan berhasil menjuarai Liga Italia musim 2020/2021. Dari 38 pertandingan, Nerrazzuri berhasil meraih 91 poin, selisih 12 poin dari AC Milan yang membayangi di peringkat dua.
Masa Depan Christian Eriksen
Awal Petaka terjadi saat Eriksen menjalani laga kontra Finlandia pada Euro 2020 musim panas lalu. Gelandang terbaik Denmark itu pingsan dan harus mendapatkan resusitasi jantung dan paru (PCR) hingga dilarikan ke rumah sakit. Badan sepak bola Denmark telah memberikan pernyataan resmi terkait hal ini.
Sejak kejadian tersebut, Eriksen telah absen membela Inter Milan sejak awal musim ini. Otoritas Liga Italia memiliki regulasi bahwa pemain tidak diperkenankan tampil dengan menggunakan alat bantu jantung. Setelah melakukan negosiasi, Inter memutuskan untuk mengakhiri kontrak dengan Christian Eriksen. Keputusan yang berat ini harus diambil demi kebaikan pemain, karena gelandang 29 tahun tersebut masih memiliki kesempatan untuk tampil di liga lainnya.
Pelatih Inter Milan musim 2021/2022 yang baru, Simone Inzaghi, turut memberikan semangat kepada Christian Eriksen. Meski tidak sempat melatih Eriksen, Inzaghi berpesan bahwa kesehatan pemain adalah yang utama.
Setelah hengkang dari Inter, kini Christian Eriksen masih belum menentukan klub baru yang ingin dia tuju. Tentu ini hal yang menarik bagi beberapa klub di luar Italia, karena gelandang bertahan kelas dunia tersebut berstatus bebas transfer. Ada dua klub yang sangat mungkin tertarik untuk mendapatkan jasa dari Eriksen, yaitu Tottenham Hotspur dan Ajax.
Eriksen sangat mungkin kembali ke Tottenham yang saat ini diarsiteki oleh Antonio Conte, mantan pelatih Eriksen di Inter pada musim lalu saat menjadi juara Seria A. Ajax juga menjadi pilihan yang baik untuk kesehatan Eriksen, karena Eradivise yang tidak terlalu intens dibandingkan Liga Inggris atau Liga Italia. Simak lebih banyak berita di fun88 slot.